Kans Ronaldo untuk Menambah Gol Terbuka Lebar

ZQSCORE.NEWSAl Nassr berambisi menambah poin sempurna saat menjamu Al Riyadh dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2023-24 di Stadion King Saud, Sabtu (9/12/2023) dini hari WIB.

Tim berjuluk Faris Najd berupaya untuk memangkas angka dari sang pemuncak klasemen, Al Hilal. Saat ini Al Nasr menduduki kursi kedua tangan dengan perolehan nilai 34 tertinggal tujuh poin dari rivalnya, Al Hilal.

Pada pertandingan sebelumnya, Cristiano Ronaldo dkk menelan kekalahan dari Al Hilal 0-3 dan bermain imbang 1-1 kontra Istiklol pada lanjutan Liga Champions Asia.

Berikut fakta menarik jelang pertandingan AL Nassr versus Al Riyadh dilansir Sportskeeda, Jumat (8/12/2023).

– Ini menjadi pertemuan pertama antara kedua tim di kompetisi Liga Pro Saudi 2023/2024.

– Al Nassr dan Al Riyadh baru bertemu sebanyak tiga kali. Dua pertemuan terjadi di Liga Pro Saudi musim 2004 dan 2005 silam. Pertemuan terakhir di ajang Putra Mahkota Saudi 2011. Dari tiga pertemuan Al Nassr mencatat dua kemenangan dan Al Riyadh satu kemenangan.

– Al Nassr tidak terkalahkan dalam 12 laga kandang terakhirnya.

– Cristiano Ronaldo masih menduduki peringkat teratas daftar pencetak gol Liga Pro Saudi dengan membukukan 15 gol dan tujuh assist.

– Al Nassr memiliki catatan rekor serangan terbaik kedua di Liga Arab Saudi dengan mencetak 39 gol. Sedangkan tim tamu memiliki catatan serangan terburuk dengan hanya membukukan 14 gol dalam 15 pertandingan.

– Kedua tim, Al Nassr dan Al Riyadh, terakhir bertemu pada perempat final Piala Putra Mahkota Arab Saudi pada Februari 2011 dengan kemenangan Al Nassr 2-1 atas Al Riyadh.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts