ZQSCORE.NEWS – Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Australia seusai dicukur habis 0-4 dalam laga yang berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Minggu (28/1/2024).
Pada awal permainan, tim asuhan Shin Tae-yong awalnya tampil cukup menjanjikan dengan langsung melakukan serangan.
Namun setelah kebobolan lebih dulu melalui gol bunuh diri Elkan Baggott pada menit ke-12, permainan Timnas Indonesia sempat menurun.
Skuad Garuda beberapa kali menapatkann peluang namun akhirnya mereka kalah kembali karena kebobolan di injury time babak pertama dan di babak kedua Australia mencetak dua gol lagi.
Kelemahan Timnas Indonesia pada pertandingan ini mampu dimanfaatkan dengan baik oleh tim asal Negeri Kanguru tersebut.
Gol yang tercipta untuk Australia kebanyakan berasal dari kesalahan pemain Timnas Indonesia.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan bahwa ada dua penyebab Skuad Garuda mengalami kesulitan mencetak gol hingga kalah dari Australia pada babak 16 besar Piala Asia 2023.
Penyebab kekalahan tak lepas dari pengalaman bertanding hingga tingkat konsentrasi pemain
“Dari segi permainan, kami sebenarnya tidak bermain buruk,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media seusai pertandingan, Minggu (28/1/2024).
“Tetapi yang menjadi pembeda memang unsur pengalaman dan tingkat konsentrasi pemain,” kata Shin
Namun, mantan pelatih Timnas Korea Selatan tersebut mengungkapkan memang ada beberapa hal yang dia soroti, termasuk gol bunuh diri Elkan Baggott.
Menurutnya, penyebab kekalahan tak lepas dari pengalaman bertanding hingga tingkat konsentrasi pemain.
Dia menilai bahwa sebagai pemain tentu saja unsur pengalaman masih menjadi salah satu hal penting yang dibutuhkan.
Oleh karena itu, dua penyebab kekalahan Timnas Indonesia hingga mengalami kesulitan mencetak gol ini harus diperbaiki
“Saya pikir kami bermain sepak bola untuk menang. Jadi saya banyak belajar tentang bagaimana kami menang melawan Australia,” jelas Shin.
“Kemudian saya pikir kami menerapkan pressing tinggi dan mungkin memiliki peluang untuk mencetak gol. Tetapi, kami tidak menyelesaikannya dengan baik,” tuturnya.
Laga melawan Australia, Timnas Indonesia memang benar-benar dibuat mengalami kesulitan hingga akhirnya pertandingan berakhir dengan hasil tak memuaskan buat Skuad Garuda
Foto : PSSI