Timnas Indonesia U-23 Memulai Latihan Taktik Jelang Uji Coba dengan Arab Saudi

ZQSCORE.NEWS – Timnas Indonesia U-23 tengah mempersiapkan diri dengan serius menjelang uji coba melawan Arab Saudi, yang akan menjadi salah satu tahap penting dalam rangka mengasah kemampuan jelang Piala Asia U-23 2024 di Qatar.
Setelah kedatangan dua pemain naturalisasi, Ivar Jenner dan Rafael Struick, latihan taktik pun dimulai untuk memperkuat tim.

Dalam keterangan yang dirilis oleh PSSI, disebutkan bahwa sejak hari kedua pemusatan latihan pada Rabu (3/4), para pemain Timnas Indonesia U-23 telah mulai menjalani berbagai jenis latihan, termasuk rondo, latihan inti, dan latihan taktikal dan latihn ini dilaksanakan tertutup.
Semua itu sebagai bagian dari persiapan menghadapi uji coba pertama melawan Arab Saudi pada Jumat (5/4) di Dubai, Uni Emirat Arab.

Uji coba melawan Arab Saudi akan menjadi kesempatan bagi Timnas Indonesia U-23 untuk mengukur kemampuan dan merapatkan barisan sebelum menghadapi kompetisi yang lebih besar.

Meskipun kehadiran Jenner dan Struick telah memperkuat tim secara bertahap, masih ada beberapa pemain kunci yang belum bergabung, seperti Pratama Arhan, Nathan Tjoe-A-On, dan Justin Hubner.

Ramadhan Sananta, penyerang Timnas Indonesia U-23 dari Persis Solo, menekankan bahwa tim terus meningkatkan intensitas serangan dalam latihan. Dia juga menyadari bahwa masih ada ruang untuk perbaikan dan pengembangan dalam tim.

“Dalam dua hari ini, kita fokus pada pemulihan dan meningkatkan intensitas latihan. Saya menyadari ada kekurangan dalam tim dan saya harus terus bekerja keras untuk meningkatkan diri saya,” kata Sananta.

Piala Asia U-23 2024 akan menjadi ujian sejati bagi Timnas Indonesia U-23, yang tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts