ZQSCORE.NEWS – Aleksei Miranchuk menjadi penyelamat Atlanta United dengan golnya di menit akhir, membuat Inter Miami harus puas dengan hasil imbang.
Dalam lanjutan Major League Soccer 2024 yang digelar di Mercedes-Benz Stadium, Kamis (19/9/2024) pagi WIB, Inter Miami menyimpan tiga pemain bintangnya, Lionel Messi, Luis Suarez, dan Jordi Alba di cadangan.
Mereka menurunkan Leonardo Campana, David Ruiz, dan Robert Taylor di lini serang. Meski tanpa Messi, Inter Miami masih tampil agresif untuk menekan Atlanta.
Hasilnya mereka memimpin pada menit ke-29 lewat gol David Ruiz. Diawali pergerakan pemain Inter Miami yang menusuk dari tengah, bola terobosan dikirimkan ke kotak penalti.
Ruiz menerimanya dengan mantap dan langsung menembaknya ke pojok gawang. Inter Miami unggul 1-0 hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Atlanta menaikkan intensitas serangan untuk bisa menyamakan skor. Gol itu didapat pada menit ke-55 lewat Saba Lobzhanidze yang menanduk bola crossing dari sisi kiri dan melewati sela kaki kiper Inter Miami Drake Callender.
Inter Miami tersentak dan langsung menyerbu Atlanta untuk mendapatkan keunggulannya lagi. Hanya selang empat menit, Inter Miami kembali memimpin 2-1.
Leonardo Campana melepaskan sepakan bebas dari jarak 25 meter dan bola membentur pagar hidup, sebelum mengecoh Brad Guzan di bawah mistar.
Untuk menajamkan lini serang, Inter Miami memainkan Messi dan Alba sedari menit ke-60. Lalu, Suarez dimasukkan pada menit ke-80.
Messi dan Suarez punya kans untuk memperbesar keunggulan pada menit ke-83. Tapi Guzan mampu menepis sepakan Messi dari kotak penalti, sementara bola rebound yang disambar Suarez bisa dihalau pemain Atlanta.
Atlanta malah bisa menyamakan skor pada menit ke-84 lewat Aleksei Miranchuk. Pemain Ukraina itu melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti dan bola melambung ke pojok kanan atas gawang.
Skor 2-2 bertahan sampai laga usai. Inter Miami meski gagal menang masih di puncak Klasemen MLS Wilayah Timur dengan 63 poin dari 29 laga, Atlanta di posisi ke-11 dengan 32 poin.
Related Posts
Maarten Paes Heroik! Indonesia Tahan Australia
ZQSCORE.NEWS – Maarten Paes jadi tokoh utama sukses Indonesia menahan Australia. Aksi-aksi penyelamatannya mengantar Garuda merebut poin kedua…
Neymar Comeback! Pemulihan Cedera Berjalan Cepat
ZQSCORE.NEWS – Penyerang andalan tim nasional Brasil, Neymar, menunjukkan kemajuan signifikan dalam pemulihan cedera lututnya dan berpotensi kembali…
LALIGA Youth Akan Digelar Di Yogyakarta
ZQSCORE.NEWS– Pada kesempatan ini, Indonesia akan menjadi tuan rumah LaLiga Youth Tournament yang akan diselenggarakan di Yogyakarta pada…
Di Tengah Ballon d’Or 2024, Luis Figo Ancam Pengadilan! Ini Penyebabnya
ZQSCORE.NEWS – Luis Figo yang pernah menjadi bagian dari Los Galacticos Real Madrid, diasumsikan menyindir Ballon d’Or 2024…