ZQSCORE.NEWS – Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani sukses menjuarai Korea Masters 2024 usai mengalahkan pemain China Han Qian Xi 21-14 dan 21-14 di partai final.
Dalam rangkaian pertandingan final di Iksan Gymnasium, Minggu (10/11/2024) pagi WIB, Putri yang bermain di partai kedua langsung berusaha tancap gas.
Sedari awal, Putri berhasil pegang kendali permainan. Di interval gim pertama, Putri memimpin 11-7 atas Han dalam waktu 8 menit.
Keunggulan itu berhasil dipertahankan Putri selepas interval. Putri merebut gim pertama dengan 21-14 dalam 16 menit.
Di gim kedua Putri sempat tancap gas dengan merangkai tujuh poin beruntun, sampai akhirnya lawan bisa menyetop dalam kedudukan 7-1 bagi keunggulan tunggal Indonesia. Tapi setelah itu Han Qian Xi gantian merebut momentum untuk mengikis ketinggalan menjadi 6-7.
Gantian Putri yang kemudian merespons untuk menyetop rentetan poin lawannya. Han Qan Xi tetap berusaha menjaga momentum sebelumnya, bikin pertarungan berebut poin menjadi alot. Putri masih unggul 11-9 saat interval gim kedua.
Selepas interval, Putri masih terus menjaga keunggulan. Pada akhirnya gelar juara pun berada dalam genggaman Putri setelah memastikan kemenangan di gim ini.
Hasil itu membuat Putri Kusuma Wardani berhak menjadi juara turnamen BWF Super 300 tersebut. Ia mempersembahkan satu-satunya gelar juara bagi Indonesia di ajang Korea Masters 2024.
Putri sekaligus revans melawan Han Qian Xi, yang sebelum ini pernah mengalahkannya dalam pertemuan mereka. Di tahun 2018, dalam turnamen U-19 Malaysia International Junior Open, Putri dikalahkan Han 13-21, 22-24.
Sementara dari pertandingan final Korea Masters 2024 sebelumnya, ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja harus mengakui keunggulan pasangan China Guo Xin Wa/Chen Fang Hui.
Dejan/Glo, yang menjadi unggulan kedua, tunduk 21-10 dan 21-12 dari lawannya yang merupakan unggulan keempat dalam partai final yang berdurasi 31 menit.
Dengan hasil tersebut, Indonesia berhasil membawa satu gelar juara Korea Masters 2024 lewat Putri Kusuma Wardani dan satu predikat runner-up melalui Dejan/Gloria. Cuma mereka wakil Indonesia yang main di final pada hari ini.
Related Posts
Putri KW Gemilang! Melaju ke 8 Besar Australian Open 2024
ZQSCORE.NEWS – Unggulan tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani mengatakan ia menikmati jalannya pertandingan di babak 16 besar…
6 Wakil Indonesia Tampil di Babak 16 Besar French Open 2024!
ZQSCORE.NEWS – Sebanyak enam wakil Indonesia akan kembali berjuang di babak kedua French Open pada Kamis (7/3/2024). Mereka…
BAC 2024: Ginting Tumbang! Jojo Satu-satunya Harapan Indonesia di Semifinal
ZQSCORE.NEWS – Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting tersingkir dari Badminton Asia Championships 2024 setelah kalah 9-21, 10-21…
Juarai Odisha Masters, Meilysa/Rachel Kian PErcaya DIri
ZQSCORE.NEWS – Ganda putri Indonesia Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Alleyssa Rose mengaku semakin termotivasi setelah meraih gelar juara pada…