Hugo Lloris Resmi Berseragam LA FC

ZQSCORE.NEWSHugo Lloris resmi bergabung dengan Los Angeles FC. Kiper asal Prancis itu meneken kontrak selama setahun dengan opsi diperpanjang hingga dua tahun.

“Hugo Lloris kini berseragam Hitam-Emas. LAFC merekrut Hugo Lloris secara permanen dari Tottenham Hotspur untuk musim 2024 dengan opsi diperpanjang pada 2025 dan 2026,” bunyi pernyataan resmi LAFC, Minggu (31/12/2023) dinihari WIB.

Lloris tak lagi menjadi pilihan utama Tottenham di musim ini. Posisinya digantikan Guglielmo Vicario. Pelatih Ange Postecoglou bahkan tidak mendaftarkan kiper 37 tahun itu untuk skuad yang bermain di Premier League.

Penampilan terakhir Lloris bersama Tottenham hadir pada April lalu, saat ia kebobolan lima gol dalam 21 menit saat dihajar Newcastle United 1-6. Ia kemudian diganti pada babak kedua laga tersebut akibat cedera yang memaksanya absen hingga akhir musim.

Ayah tiga anak itu awalnya hendak pergi pada bursa transfer musim panas lalu. Ia juga tak disertakan Tottenham dalam pramusim demi memudahkan proses kepindahan. Namun ternyata tak ada penawaran yang memikatnya hingga tenggat waktu habis.

Dengan adanya kesepakatan dengan LAFC, berakhir sudah perjalanan Lloris bersama Spurs yang telah berlangsung sejak 2012. Ia tampil sebanyak 444 kali dan mencatat 151 cleansheet. Ia juga sudah ditunjuk sebagai kapten selama 2015-2023.

“Menjadi sebuah kehormatan luar biasa bisa menjadi salah satu dari kalian dan salah satu kapten kalian selama bertahun-tahun dan inilah akhir dari cerita, namun kalian akan selalu ada di hati. Spurs akan selalu menjadi tempat spesial bagi saya dan keluarga,” ujar Lloris, dikutip situs resmi klub.

Tottenham akan menghadapi Bournemouth pada pukul 21.00 WIB nanti malam. Menurut informasi dari klub, Lloris akan mendapat kesempatan untuk berpisah secara resmi dengan suporter saat jeda turun minum.

Kehadiran Lloris diharapkan bisa membawa LAFC kembali meraih gelar musim depan. Sebab, pada musim 2023 yang baru usai, mereka kalah di final MLS Cup dari Columbus Crew dan takluk dari Leon di final CONCACAF Champions League.

Kiper utama LAFC dalam dua tahun terakhir, Maxime Crepeau, saat ini berstatus bebas transfer usai kontraknya habis. Major League Soccer 2024 akan dimulai 21 Februari mendatang.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts