Inggris diBayang-Bayangi Rekor Buruk di Laga Pembuka Euro 2024

ZQSCORE.NEWS – Timnas Inggris akan memulai perjalanan mereka di Euro 2024 dengan pertandingan krusial melawan Serbia di Grup C. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Arena AufSchalke, Senin (17/6) dini hari WIB. Sebagai salah satu tim yang dijagokan juara, Inggris wajib meraih kemenangan untuk memulai turnamen dengan catatan positif dan menambah kepercayaan diri tim asuhan Gareth Southgate.

Meski diunggulkan, Inggris harus menghadapi bayang-bayang rekor buruk dalam laga pembuka Piala Eropa. Sejak pertama kali tampil di Euro pada edisi 1968 di Italia, Inggris hanya satu kali menang pada pertandingan pertama, yakni di Euro 2020 saat mengalahkan Kroasia 1-0.
Selebihnya, The Three Lions mencatat lima kali imbang dan empat kali kalah. Dari catatan tersebut, Inggris empat kali tersingkir di babak grup dan lima kali melangkah ke babak gugur.

Mengawali turnamen dengan kemenangan sangat penting bagi Inggris, terutama setelah melihat pesaing-pesaing berat seperti Jerman, Spanyol, dan Italia sudah lebih dulu meraih kemenangan di laga pembuka mereka. Sebuah kemenangan atas Serbia tidak hanya akan menambah kepercayaan diri skuad, tetapi juga memberikan sinyal kuat kepada para pesaing bahwa Inggris siap bersaing untuk meraih gelar juara.

Dalam laga ini, kemungkinan besar Declan Rice (Arsenal) akan berduet dengan Trent Alexander-Arnold (Liverpool) di sentral lapangan, memberikan kombinasi kekuatan fisik dan kreativitas. Di lini pertahanan, Southgate berpeluang memadukan John Stones, yang baru pulih dari sakit, dengan bek Crystal Palace, Marc Guehi.

Sebagai ujung tombak, kapten tim Harry Kane akan memimpin serangan dengan dukungan dari trio gelandang serang agresif: Phil Foden (Manchester City), Jude Bellingham (Real Madrid), dan Bukayo Saka (Arsenal). Kombinasi pemain muda berbakat dan berpengalaman ini diharapkan mampu memberikan tekanan besar kepada pertahanan Serbia.

Harry Kane, yang memimpin tim hingga final Euro 2020, tetap optimis meskipun Inggris belum pernah lagi meraih trofi sejak Piala Dunia 1966. Ia yakin dengan skuad yang ada saat ini, Inggris bisa melangkah lebih jauh di Euro 2024.

“Skuad ini salah satu yang terbaik, jika bukan yang paling terbaik, yang kami miliki. Kami memiliki sejumlah bakat muda luar biasa yang datang tanpa takut dan cuma mau untuk memegang bola lalu bermain,” kata Kane mengutip dari situs resmi.

Inggris dan Serbia baru sekali bertemu dalam sejarah, yaitu pada pertandingan persahabatan tahun 2003 yang dimenangkan Inggris dengan skor 3-1. Meski begitu, pertandingan kompetitif di Euro tentu berbeda, dan Inggris tidak boleh meremehkan lawannya.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts