ZQSCORE.NEWS – Pelatih Arema FC, Ze Gomes, menunjukkan antusiasme yang tinggi menjelang laga derbi Jawa Timur melawan Persebaya Surabaya. Pertandingan yang akan digelar pada Senin, 28 April 2025, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, ini menjadi momen spesial bagi pelatih asal Portugal tersebut, karena ini adalah derbi Jawa Timur pertamanya sejak menjabat sebagai pelatih Arema FC pada Januari 2025.
Dalam konferensi pers virtual yang diadakan pada Minggu, 27 April 2025, Ze Gomes mengungkapkan bahwa derbi ini memiliki kesamaan dengan Derbi Lisbon antara Benfica dan Sporting CP, di mana kedua tim merupakan yang terbesar di negara masing-masing.
“Ini adalah laga derbi yang sangat besar, seperti pertandingan Sporting CP vs Benfica, Saya yakin di Portugal akan banyak orang yang menonton, karena laga ini sangat penting sekali.” ujarnya.
Ze Gomes memiliki ambisi untuk mematahkan rekor buruk Arema FC yang belum pernah menang atas Persebaya sejak 2019. Pada pertemuan pertama musim ini, Arema FC harus menelan kekalahan dari Persebaya yang bermain dengan 10 orang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
“Ya, itu sudah menjadi motivasi. Dari 2019, Arema sulit menang dari Persebaya, Jadi itu sudah menjadi motivasi untuk pemain. Kami harus siap untuk membawa pulang tiga poin.” tambahnya.
Semangat yang sama juga diusung oleh bek sayap Arema FC, Achmad Maulana Syarif. Pemain yang pernah memperkuat Timnas Indonesia di era Shin Tae-yong ini bertekad untuk memperbaiki rekor buruk timnya.
“Sebagai pemain, saya ingin memperbaiki rekor itu. Pasti suporter dan kita semua kecewa jika hasilnya buruk terus setiap kali bertemu Persebaya,” ungkapnya.
Achmad juga menyoroti laga yang tanpa dukungan suporter seperti ini.
“Tanpa penonton, rasanya sedih. Setiap laga adalah momen penting bagi Arema dan suporter. Kami ingin mereka merasakan semangat yang sama,” ujarnya. Ia menambahkan, “Pelatih bilang kita harus siap 200%. Mungkin sebagai pemain, kita harus lebih dari 200% karena tanpa penonton, tekanan akan lebih besar.”
“Kalau Persebaya punya semangat 200%, kita harus 300%. Jika mereka 300%, kita 400%. Kita harus lebih semangat dari Persebaya, apalagi kita sebagai tuan rumah,” tutupnya.