Persib vs Persija: Dimas Drajad Cetak Gol, Unggul Sementara

ZQSCORE.NEWSLiga 1 kembali mempertemukan antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta berlangsung seru. Kedua tim saling unjuk kekuatan bersaing ketat memetik poin penuh di pertemuan tersebut.

Bentrok duo klub raksasa Liga Indonesia itu terjadi di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Senin 23 September 2024 mulai pukul 15.30 WIB.

Permainan langsung berjalan ketat sejak awal babak pertama dimulai. Persib Bandung segera menguasai bola. Gustavo Moreno menebar ancaman di empat menit awal laga lewat tendangan kerasnya yang masih melipir gawang lawan.

Persija tak mau kalah. Kali ini  Maciej Gajos yang membalas. Pemain asing Macan Kemayoran itu melepaskan tembakan ke arah gawang yang dijaga ketat oleh Kevin Mendoza di menit ketujuh.

Jual beli serangan terus berlanjut. Upaya Marc Klok di menit ke-13 hampir menciptakan hasil. Namun sayang tembakannya juga masih menyisir tiang putih. Belum ada gol tercipta hingga menit ke-25 permainan berlangsung. Mimpi buruk bagi Persija saat laga berjalan 28 menit.

Tim asuhan Carlos Pena itu harus kehilangan satu pemain mereka setelah Firza Andika diganjar kartu merah hasil akumulasi dua kartu kuning di menit ke-23 dan 28. 

Tak lama, Persib pun sukses membuka keunggulan. Gol diciptakan oleh Dimas Drajad di menit ke-38 membawa skor sementara menjadi 1-0. Skor pun tak berubah hingga babak pertama usai.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts