Persikabo 1973 Bertekad Keluar Dari Zona Degradasi

ZQSCORE.NEWS – Persikabo 1973 bersiap menghadapi laga krusial melawan Madura United pada pekan ke-26 Liga 1 2023-2024 di Stadion Bangkalan, Madura.

Bagi Persikabo 1973, pertandingan ini memiliki arti penting dalam upaya mereka untuk meraih hasil positif dan keluar dari zona degradasi.

Dengan hanya mengumpulkan 17 poin, Persikabo 1973 saat ini berada di peringkat ke-17 klasemen Liga 1 2023-2024. Pelatih Aji Santoso menyatakan bahwa timnya telah melakukan evaluasi menyeluruh setelah kekalahan 2-3 kontra Borneo FC pada pekan sebelumnya.

“Pemain-pemain kami siap untuk menghadapi Madura, mudahan-mudahan setelah melawan Borneo, kami sudah melakukan evaluasi. Kami lihat pertandingan melawan Borneo, banyak peluang tetapi tidak terjadi gol. Semoga saat melawan Madura kami tampil lebih bagus dan mendapatkan poin.” kata Aji Santoso.

Aji Santoso menegaskan bahwa setiap pertandingan Liga 1 selanjutnya dianggap sebagai final bagi Persikabo 1973.

“Sebenarnya di pertandingan menghadapi Borneo FC, anak-anak tampil bagus,” tutur pelatih berpengalaman itu.

“Tidak ada masalah, main bagus, banyak peluang. Hanya, memang peluang itu tidak bisa dimaksimalkan dengan baik. Untuk itu, setiap laga berikutnya adalah final, artinya kami harus mendapatkan poin, baik 1 atau 3 poin.” tuturnya.

Bek Persikabo 1973, Didik Wahyu, juga menyatakan komitmen timnya untuk berjuang sampai titik darah penghabisan demi bertahan di kasta tertinggi kompetisi Indonesia.

“Untuk persiapan kami sendiri, mempersiapkan yang terbaik di sisa pertandingan ini. Kami pasti mati-matian karena ini penting dan seperti final.” ujar Didik Wahyu.

Persikabo 1973 berharap dapat mengatasi Madura United dan meraih poin berharga guna menjauhkan diri dari ancaman degradasi.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts