Stefano Cugurra Resmi Tinggalkan Bali United, Kembali Ke Klub Lama?

ZQSCORE.NEWS – Stefano Cugurra, yang akrab disapa Teco, resmi mengumumkan kepergiannya dari Bali United setelah musim 2024/2025. Lima laga terakhir di Liga 1 akan menjadi pengabdian terakhirnya bersama Serdadu Tridatu, tim yang telah ia pimpin selama beberapa tahun terakhir. Selama masa jabatannya, Teco telah memimpin Bali United dalam 188 pertandingan, dengan catatan impresif 97 kemenangan, 41 seri, dan 50 kekalahan.

Namun, performa tim yang menurun dalam dua musim terakhir memicu desakan untuk mundur, dan akhirnya, keputusan ini diambil. Kontrak Teco sendiri akan berakhir pada bulan Mei tahun ini, menandai akhir dari perjalanan yang penuh kenangan bersama Bali United.

Setelah meninggalkan Bali United, dua klub besar Indonesia, Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya, kini mengincar jasa pelatih berusia 50 tahun ini. Teco memiliki pengalaman yang cukup dengan kedua tim tersebut, di mana ia pernah menjabat sebagai pelatih Persija pada tahun 2017 dan juga pernah berkarier bersama Persebaya pada tahun 2003.

“Saya sudah pernah kerja di dua tim itu, Persebaya dan juga Persija,” ungkap Teco dalam wawancara yang dilansir ZQScore.news dari BolaSport.com.

“Saya punya 3 piala bersama Persebaya dan juga 3 piala bersama Persija Jakarta. Saya tentu respek dengan pelatih mereka yang kini menangani Persija maupun Persebaya dan tidak akan mengganggu kontrak mereka.” ujarnya.

Teco juga menegaskan bahwa jika kedua tim tersebut tidak memiliki pelatih atau jika kontrak pelatih yang ada tidak dilanjutkan, manajemen pasti akan mempertimbangkan untuk menghubunginya, mengingat ia akan bebas kontrak di awal musim baru.

Selain itu, Teco juga membuka peluang untuk berkarir di luar negeri. Meskipun ia masih mempertimbangkan tawaran yang datang, saat ini ia dan keluarganya merasa nyaman tinggal di Indonesia, yang menjadi prioritas utama.

“Saat ini terpikirkan masih Indonesia, tergantung klub mana nantinya. Saya juga pernah 7 tahun berkarier di Thailand dan senang pada waktu itu. Tapi istri dan anak saya adalah orang Indonesia, mungkin akan ke tim di Indonesia,” tutupnya.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts