Suarez Cetak Sejarah! Gol Bunuh Diri Pertama Kali di Karirnya

ZQSCORE.NEWS – Luis Suarez bikin sejarah di Inter Miami. Untuk pertama kali dalam kariernya, sang striker bikin gol bunuh diri.

Hal itu terjadi dalam laga Inter Miami vs St Louis dalam lanjutan MLS, Minggu (2/6). Skor akhir sama kuat, tuntas 3-3.

Luis Suarez mampu menyumbang satu gol untuk Inter Miami. Namun sang striker, turut menyumbang gol untuk tim lawan alias bikin gol bunuh diri.

Tribuna mencatat, itulah gol bunuh diri pertama Luis Suarez dalam kariernya. Sejak berkarier mulai dari tahun 2006 dan memperkuat klub-klub besar macam AJax, Liverpool, Barcelona, dan Atletico, Suarez merasakan juga ambil bola dari gawangnya sendiri.

Situasinya, St Louis mendapat tendangan sudut dan dieksekusi Eduard Lowen. Bola dikirim ke tiang dekat, Luis Suarez dalam posisi berlari dan hendak membuang bola, malah bola kena bagian atas kepalanya lalu meluncur ke gawangnya sendiri.

Untungnya, skor 3-3 tetap membuat Inter Miami memimpin klasemen wilayah timur dengan 35 poin dari 18 laga. Suarez juga terus tajam sudah mengemas 12 gol dari 16 laga di MLS.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts