Dyche Berikan Pujian Untuk Kerja Keras Everton

ZQSCORE.NEWS – Pelatih Everton Sean Dyche memuji kerja keras timnya yang berhasil selamat dari ancaman degradasi usai menang 1-0 atas Brentford pada Liga Inggris pekan ke-35 di Goodison Park, Sabtu (27/4).

Everton yang dihukum pengurangan delapan poin karena pelanggaran aturan finansial sempat berkutat di zona degradasi. Namun dalam sebulan terakhir performa mereka menanjak dan berhasil memenangkan empat dari lima pertandingan terakhir.

Saat ini Everton menempati posisi 15 dengan 36 poin, unggul 11 poin dari Luton Town yang berada di urutan ke-18 klasemen dengan tiga pertandingan tersisa (maksimal sembilan poin). Artinya Everton dipastikan bertahan di Liga Premier Inggris untuk musim depan.

“Sangat senang dan bangga,” kata Dyche sebagaimana diwartakan AFP seusai pertandingan.

“Mentalitas para pemain luar biasa. Sangat senang. Sangat bangga,” kata dia.

Mantan pelatih Burnley itu mengakui bahwa beberapa pekan belakangan menjadi sangat melelahkan bagi tim karena mereka berusaha keras untuk meraih poin agar tidak terdegradasi.

“Mereka menjalani pekan yang luar biasa. Ada banyak tekanan dan intensitas pada pekan ini dan bisakah Anda melakukannya lagi?” kata dia.

Everton menyisakan tiga laga antara lain melawan Luton Town, Sheffield United dan ditutup dengan bertandang ke markas Arsenal.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts