ZQSCORE.NEWS – Performa Bruno Fernandes di Man United menuai sorotan. Di tengah kritik yang menghantam, muncul saran agar ia meninggalkan klub.
Bruno Fernandes datang ke MU pada Januari 2020. Sejak itu, dia menjadi andalan The Red Devils di lini serang.
Secara keseluruhan, MU sudah memainkan Bruno Fernandes sebanyak 272 kali di semua ajang. Dia mampu memberi kontribusi sebanyak 89 gol.
Di musim ini, MU kurang sip. MU tercecer di posisi ke-14 klasemen Liga Inggris dengan raihan 33 poin. Liga Inggris menjadi ajang domestik yang belum pernah dimenangi Bruno Fernandes bersama MU.
Eks pemain Chelsea, Joe Cole, yang menyarankan Bruno Fernandes agar pindah dari MU. Dia menyebut perpisahan Bruno Fernandes dan MU akan menguntungkan kedua belah pihak.
“Saya pikir Bruno Fernandes dan Manchester United bisa berpisah secara alami. Dia pesepakbola yang brilian,” kata Cole seperti dikabarkan oleh Mirror.
“Dia bukan pesepakbola sempurna seperti Steven Gerrard, Paul Scholes, atau Kevin De Bruyne, tapi dia pesepakbola brilian yang sudah sangat fantastis untuk Manchester United selama periode sulit klub dalam 40 tajin terakhir,” kata dia menambahkan.
“Dia bisa lebih dari sekadar bangga dengan apa yang dia capai di Manchester, tapi saya pikir dia pantas untuk bermain di klub yang lebih baik. Itu akan menjadi titik perpisahan untuk klin, dan itu akan menguntungkan keduanya,” kata dia menambahkan.
Related Posts
Chiesa Pilih Liverpool: Alasan di Balik Keputusan
ZQSCORE.NEWS – Federico Chiesa akhirnya berlabuh di Liverpool usai dilepas Juventus. Bagi Chiesa, menerima tawaran Liverpool bukan hal…
Bursa Transfer: Manchester United Dekati Benjamin Sesko
ZQSCORE.NEWS – Manchester United dikabarkan serius ingin mendatangkan Benjamin Sesko pada bursa transfer Januari. Pemain muda berbakat ini…
Maresca: Chelsea Fokus Penuh di Liga Inggris
ZQSCORE.NEWS – Chelsea di bawah asuhan Vincenzo Maresca telah menyatakan komitmen penuh untuk meraih prestasi terbaik di Liga…
Moh Salah DAn Klopp Ribut Dipinggir Lapangan? Ini Penyebabnya
ZQSCORE.NEWS – Mohamed Salah dan Juergen Klopp ribut di tepi lapangan saat Liverpool melawan West Ham United. Begini…