Manchester United Dan Aston Villa BErebut Bintang LOSC Lille

ZQSCORE.NEWSManchester United dan Aston Villa dikabarkan saling bersaing untuk mendatangkan bintang Lille, Jonathan David, pada jendela transfer di bulan Januari ini.

Seperti dilansir dari Football Transfer, Manchester United dan Aston Villa dikabarkan akan bersaing untuk mendatangkan Jonathan David dari LOSC Lille.

Pemain internasional Kanada tersebut merupakan salah satu pemain terbaik di Ligue 1 musim ini, mencetak banyak gol dan menciptakan peluang bagi rekan setimnya.

Baru berusia 23 tahun, Jonathan David sangat berpengalaman di level klub serta timnas dan merupakan pemain yang siap untuk mengambil langkah selanjutnya dalam kariernya.

Ini merupakan kabar baik bagi Villa dan Man United, yang keduanya sedang mencari pencetak gol. David telah mencetak 10 gol dan mencatatkan enam assist dalam 24 pertandingan di semua kompetisi untuk Lille musim ini.

Dia mencetak gol sebanyak 24 kali di Ligue 1 pada musim 2022/23, jumlah yang hanya bisa ditandingi oleh Kylian Mbappe dan Alexandre Lacazette.

David sedang mencari peluang untuk pindah, yang membuat beberapa tim dalam keadaan waspada. Man United salah satunya, mereka sedang kesulitan untuk mencetak gol musim ini dan membutuhkan tambahan amunisi di lini depan mereka.

MU sempat mengincar David pada musim panas kemarin sebagai alternatif untuk Harry Kane namun pada akhirnya tidak mendapatkannya.

Kemampuannya dalam mengolah bola dapat memberikan inspirasi bagi Man United untuk mengakhiri musim ini dengan baik.

Namun, dengan adanya Hojlund, pemain asal Kanada ini tidak dijamin akan menjadi pemain inti, dan masih harus dilihat apakah ia siap untuk tantangan tersebut.

Pemain berusia 23 tahun ini mungkin akan lebih mudah mendapatkan tempat di Villa Park. Ollie Watkins merupakan satu-satunya penyerang senior di klub dan dapat ditarik ke sisi kiri untuk membantu David di posisi ujung tombak.

Pasukan Unai Emery telah muncul sebagai penantang gelar juara yang mengejutkan musim ini, dan mendatangkan pemain yang tepat di bulan Januari dapat membantu mereka mempertahankan tren tersebut.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts