Menanti Klub Baru De Gea Pada Pekan Depan

ZQSCORE.NEWS – Usai ‘menganggur’ selama setahun, David de Gea akan segera merumput kembali. Kiper asal Spanyol itu akan segera mendapat klub baru dalam waktu dekat.

De Gea tak lagi terikat dengan klub manapun usai kontraknya bersama Manchester United habis pada musim panas 2023. Negosiasi perpanjangan kontrak yang berlarut-larut dengan manajemen Setan Merah akhirnya berujung kegagalan.

The Athletic menulis bahwa De Gea sempat berpikir untuk pensiun pada bulan-bulan awal menganggur. Ia kesal dengan Erik ten Hag dan direktur sepak bola MU saat itu, John Murtough. Keduanya ia anggap sebagai biang kerok kepergiannya dari Old Trafford.

Setelah 4-5 bulan rehat dan menjernihkan pikiran, De Gea menyadari ia masih ingin bermain. Dari situ, ia bertekad kembali. Latihan intensif 3-4 kali sepekan dilakoninya, mulai dari latihan fisik, latihan khusus untuk kiper, hingga bermain padel.

Tempat latihannya pun beragam. Mulai dari Manchester, fasilitas milik Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) di Madrid, hingga di kota asalnya, Illescas. Semua itu dijalani dengan serius demi kembali bermain, menurut informasi sumber yang dekat dengan De Gea.

Media yang sama juga mengabarkan bahwa masa depan De Gea kemungkinan akan jelas pada pekan depan. Sejauh ini, ia mendapat proposal dari klub di Arab Saudi, Amerika Serikat, dan Italia.

Tak ada dari Spanyol, dan ia enggan bermain di klub Inggris selain MU, namun sulit kembali ke sana karena masih ada Ten Hag.

Prioritas De Gea saat ini adalah kota yang bisa memberi stabilitas untuk keluarganya. Jika akhirnya pergi ke AS, pria 33 tahun itu lebih suka bermain untuk tim di wilayah Barat. Namun kans untuk tetap di Eropa juga terbuka.

Selama kariernya, De Gea hanya memperkuat dua klub, yakni Atletico Madrid yang ia perkuat pada 2003-2011 dan MU pada 2011-2023.

Sejumlah trofi telah ia raih bersama dua klub itu, mulai dari Liga Europa, Liga Inggris, Piala FA, hingga Piala Liga Inggris. Di level timnas, ia tercatat 45 kali membela Spanyol, namun penampilan terakhirnya terjadi pada 2020.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts