Piala FA: West Ham United ditumbangkan melawan Klub Divisi 2

ZQSCORE.NEWSWest Ham United harus menerima kenyataan tersisih di putaran ketiga Piala FA setelah menyerah kepada klub Championship Bristol City, 0-1 di Stadion Ashton Gate, Rabu (17/1/2024) dini hari WIB.

West Ham harus tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-51 karena Said Benrahma diganjar kartu merah. Gol kemenangan Bristol City dicetak Tommy Conway saat pertandingan baru berjalan tiga menit.

Pada putaran keempat atau babak 32 besar Bristol City akan bertemu pemenang antara Nottingham Forest dan Blackpool yang akan berlangsung Kamis (17/1/2023 dini hari WIB.

Bristol City saat ini merada di urutan ke-14 klasemen sementara divisi kedua Liga Inggris atau Championship. Tim asuhan Liam Manning ini baru mengumpulkan 36 poin dari 27 pertandingan.

Dalam pertandingan lainnya, Wolverhampton Wanderers juga memetik tiket 32 besar setelah menundukkan tim sesama divisi Premier League dengan skor tipis, 3-2. 

Saling mengejar skor terjadi dalam pertandingan ini. Brentford unggul lebih dahulu berkat gol Nathan Collins pada menit ke-13. Namun, Wolves menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Nelson Semedo mencetak gol pada menit ke-36.

Brentford kembali unggul berkat gol yang dicetak Neal Maupay pada menit ke-52. Namun tuan rumah kembali berhasil menyamakannya berkat aksi Nathan Fraser pada menit ke-72.

Skor imbang 2-2 bertahan hingga babak kedua selesai, sehingga wasit wasit menggelar babak tambahan. Gol kemenangan tuan rumah dicetak Matheus Cunha dari titik penalti pada menit ke-105+5. Tim asuhan Gary O’Neill ini lolos dan akan berhadapan dengan klub divisi 2 West Bromwich Albion.

Hasil babak 3 Piala FA:

Wolverhampton Wanderers 3-2 Brentford
Eastleigh 1-0 Newport
Birmingham City 2-0 Hull City
Bolton Wanderers 1-2 Luton Town
Bristol City 1-0 West Ham    

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts