Juventus Terpuruk, Giuntoli Tegaskan Thiago Motta Tidak Dipecat


ZQSCORE.NEWS
– Juventus gagal di tiga kompetisi di bawah arahan Thiago Motta. Performa tim dinilai kurang bertaring, namun sang pelatih dikabarkan masih aman dari pemecatan.

Juventus Motta tersingkir di playoff babak 16 besar Liga Champions oleh PSV, kandas di semifinal Piala Super Italia oleh AC Milan, dan terbaru dikandaskan tim papan bawah Empoli di perempatfinal Coppa Italia. Sisa satu kompetisi yang masih punya kans untuk dapatkan titel juara, itu adalah Serie A.

Akan tetapi, jalan Juventus untuk raih Scudetto juga terbilang berat. Si Nyonya Tua sedang duduk di peringkat keempat Klasemen Liga Italia dengan 49 poin dari 26 laga.

Juve berjarak delapan poin dari Inter Milan di posisi puncak. Juve juga harus waspada, sebab dibuntuti oleh Lazio (47 poin), Bologna (44 poin), dan Fiorentina (42 poin).

Sorotan mengarah ke Thiago Motta. Pelatih baru Juventus di awal musim ini tidak kelihatan menggigit.

Pelatih berusia 42 tahun itu baru direkrut dari Bologna pada musim panas kemarin. Beberapa rumor menyebut, Motta bisa saja kena pecat!

Direktur Juventus, Federico Giuntoli meredam rumor yang tersiar. Dirinya menegaskan, kalau Juventus masih mempercayai Thiago Motta!

“Kami percaya dengan proyek yang sedang kami jalani. Ada rencana jangka panjang untuk tim ini,” jelasnya singkat kepada Sky Sports Italia.

Thiago Motta diikat kontrak sampai musim panas 2027. Motta sudah mengarungi 39 laga bersama Juventus sepanjang musim ini dengan rincian 17 kali menang, enam kali imbang, dan enam kali kalah.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts