ZQSCORE.NEWS – Alejandro Grimaldo jadi salah satu bek sayap terbaik di Eropa saat ini. Grimaldo pun bawa Bayer Leverkusen berada di trek juara, menyesalkah Barcelona dulu melepasnya?
Bayer Leverkusen belum terkalahkan di 31 laga di seluruh kompetisi musim ini. Leverkusen jaga asa untuk menjuarai Bundesliga, Liga Europa, dan DFB Pokal.
Salah satu pemain Bayer Leverkusen yang bersinar di musim ini adalah Alejandro Grimaldo. Sang bek sayap kiri yang subur!
Grimaldo sudah kemas 10 gol dan 11 assist di seluruh kompetisi dari 30 penampilannya. Baru gabung di musim ini, Grimaldo sudah mencuri panggung.
