7 tim yang sudah lolos putaran kedua fiba world cup 2023

Tujuh tim sudha dipastikan melaju ke putaran kedua FIBA World Cup 2023 usai menuntaskan dua laga. Masih ada sembilan slot yang bisa diperebutkan dalam partai terakhir putaran pertama 29-30 Agustus.

Sejauh ini, ada dua grup yang sudah mengirim dua wakil, yaitu Grup D dan H. Di Grup D, Lituania dan Montenegro dipastika lolos usai mengantongi dua kemenangan, masing-masing atas Mesir dan Meksiko.

Lituania dan Montenegro akan saling bertemu di Pasay, Manila pada Selasa (29/8) dalam menentukan posisi juara grup.

Mesir dan Meksiko yang sudah tersingkir akan saling bertemu untuk menentukan posisi ketiga dan juru kunci.

Di Grup H, tim kuda hitam Latvia dan Kanada juga memastikan diri lolos ke putaran kedua usai mengalahkan Prancis dan Lebanon. Keduanya juga akan bertemu untuk memustuskan posisi juara grup. Disisi lain, Prancis dan Lebanon dipastikan gagal melaju.

Kemudian di Grup C, Amerika Serikat juga mengunci tiket ke putaran dua setelah menang atas Selandia Baru dan Yunani di dua laga awal. Dua tim tersebut akan saling bertemu besok untuk berebut satu tiket tersisa dari grup ini. Satu tim lain, Yordania juga sudah tersingkir.

Lanjut ke Grup E, kemenangan atas Jepang dan Australia memastikan Jerman lolos ke putaran dua. Satu tiket lainnya akan diperebutkan Jepang dan Australia yang saling bertemu hari ini. Sementara itu, Finlandia sudah dipastikan tidak lolos.

Tim ketujuh yang memastikan diri ke putaran dua adalah juara bertahan Spanyol yang mengalahkan Pantai Gading dan Brasil. Dua tim itu akan berebut satu jatah terakhir ke babak berikutnya via Grup G. Sedangkan Iran sudah mustahil lolos usai kalah dua kali.

Daftar negara yang sudah lolos ke putaran dua FIBA World Cup 2023:
Amerika Serikat
Lituania
Montenegro
Jerman
Spanyol
Kanada
Latvia

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts