ZQSCORE.NEWS – FIM dan Dorna Sports dikabarkan akan menggelar 22 seri dalam jadwal balap MotoGP 2024. Jika memang benar, maka kelas MotoGP akan menggelar 44 balapan dalam semusim, yakni 22 main race yang digelar pada Minggu dan 22 sprint race yang digelar pada Sabtu.
MotoGP 2023 sendiri terdiri dari 20 seri dan 40 balapan. Musim ini sejatinya sempat dijadwalkan menggelar 21 seri. Namun, Sirkuit Sokol yang diharapkan menggelar Seri Kazakhstan dicoret dari kalender balap karena gagal memenuhi tahap homologasi dari FIM.
Crash.net mengabarkan bahwa Sokol berpotensi kembali masuk ke kalender balap 2023 dengan persiapan yang lebih matang untuk menggelar kejuaraan balap motor terakbar di dunia ini.
Uniknya lagi, Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, juga digosipkan akan kembali. Aragon, yang menggelar MotoGP sejak 2010, absen dari kalender 2023 karena menyepakati sistem rotasi dengan tiga trek Spanyol lainnya, yakni Jerez, Barcelona-Catalunya, dan Valencia.
Sejak tahun lalu, Dorna Sports memang ingin merotasi empat trek ini demi memberi kesempatan kepada sirkuit di negara-negara lain sebagai tuan rumah. Namun, sistem rotasi ini tampaknya takkan diberlakukan pada 2024 sehingga Aragon memiliki kans untuk kembali.
Sirkuit Hungaroring di Budapest, Hungaria, uniknya juga dirumorkan akan menjadi sirkuit cadangan jika salah satu sirkuit di kalender MotoGP 2024 terpaksa batal jadi penyelenggara. Hungaroring saat ini dikenal sebagai salah satu penyelenggara balapan Formula 1.
Belum ada tanggapan resmi dari Dorna Sports mengenai rumor-rumor ini. Namun, September biasanya menjadi bulan di mana mereka secara resmi mengumumkan versi awal dari jadwal balap musim berikutnya. Mereka dikabarkan akan mengumumkan jadwal 2024 dalam sepekan ke depan.
Berikut jadwal lengkap balapan MotoGP 2023.
1) 24-26 Maret: Portugal – Algarve, Portimao
2) 31 Maret-2 April: Argentina – Termas de Rio Hondo
3) 14-16 April: Amerika Serikat – Circuit of The Americas
4) 28-30 April: Spanyol – Jerez
5) 12-14 Mei: Prancis – Le Mans*
6) 9-11 Juni: Italia – Mugello*
7) 16-18 Juni: Jerman – Sachsenring*
8) 23-25 Juni: Belanda – Assen*
9) 4-6 Agustus: Inggris – Silverstone*
10) 18-20 Agustus: Austria – Red Bull Ring*
11) 1-3 September: Catalunya – Barcelona-Catalunya*
12) 8-10 September: San Marino – Misano*
13) 22-24 September: India – Buddh (subyek homologasi)
14) 29 September-1 Oktober: Jepang – Motegi
15) 13-15 Oktober: Indonesia – Mandalika
16) 20-22 Oktober: Australia – Phillip Island
17) 27-29 Oktober: Thailand – Buriram
18) 10-12 November: Malaysia – Sepang
19) 17-19 November: Qatar – Lusail (malam hari)
20) 24-26 November: Valencia – Ricardo Tormo
*) dengan MotoE