ZQSCORE.NEWS – Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak 16 besar Hong Kong Open 2024 setelah melewati rubber game pada babak pertama, Rabu.
Bertanding di Hong Kong Coliseum, Ginting mengalahkan wakil Prancis Toma Junior Popov dengan 21-9, 12-21, 21-10.
“Mengucap syukur bisa bermain dengan baik dan memenangkan pertandingan. Bukan laga yang mudah karena kami sudah sama-sama mengenal permainan masing-masing, dua pertemuan sebelumnya selalu ramai pun hari ini bermain rubber,” kata Ginting dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.
Pada gim pertama, Ginting sukses mengatasi kondisi lapangan dan berhasil melancarkan strategi pola permainan sehingga dapat unggul lebih dulu. Namun, pada gim kedua Toma bangkit dengan agresif untuk menguasai permainan.
Meski begitu, Ginting yang menempati unggulan ketujuh dalam turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut mengaku cukup puas dengan penampilannya pada laga kali ini.
“Di gim kedua, Toma lebih berani dalam menggunakan strategi permainan sementara saya sebaliknya. Sudah mencoba untuk meladeni tapi selepas interval saya kurang sabar,” ujar Ginting.
“Belajar dari kesalahan itu, di gim ketiga khususnya setelah interval saya lebih sabar dan berani menggunakan semua pukulan. Cukup puas, cukup senang dengan performa tadi, semoga bisa terus meningkat di laga berikutnya.”
Sebelum Ginting, Wakil Indonesia tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi dan ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi telah lebih dulu mengamankan tempat di babak 16 besar Hong Kong Open 2024.
Selain Ginting, dua tunggal putra Indonesia juga dijadwalkan bertanding hari ini, yakni Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Dari sektor tunggal putri masih ada Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. Sementara, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan tampil di ganda campuran.
Related Posts
China Kuasai Denmark Open 2024, Borong 3 Gelar Juara
ZQSCORE.NEWS – China mendominasi Denmark Open 2024 usai memenangi tiga dari empat final yang dicapainya. Tuan rumah Denmark…
Dejan/Gloria Siap Bangkit di Indonesia Open 2024
ZQSCORE.NEWS – Ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja bertekad untuk bangkit lebih kuat pada turnamen Super 1000…
Indonesia Masters 2024: Rinov/Pitha Hempaskan Perlawanan Asal Denmark
ZQSCORE.NEWS – Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari lolos ke baba kedua Indonesia Masters 2024. Mereka memenangi duel ketat melawan…
Rinov/Pitha Juara Spain Masters 2024! Kemenangan Gemilang Merah Putih!
ZQSCORE.NEWS – Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari merengkuh titel juara Spain Masters 2024. Rinov/Pitha mengalahkan wakil China…