Indonesia Masters 2025: Ana/Tiwi Tersingkir di Perempat Final

Foto: PBSI


ZQSCORE.NEWS
– Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi gagal melaju ke semifinal Indonesia Masters 2025 setelah kalah dari wakil Korea Selatan.

Indonesia Masters 2025 berlangsung di Istora Senayan, Jakarta pada Jumat (24/1). Hari ini pertandingannya di fase perempatfinal.

Wakil ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi hadapi wakil Korsel, Kim Hye-jeong/Kong Hee-yong. Ana/Tiwi tertinggal di gim pertama 18-21, bangkit di gim kedua 21-13, dan kalah 11-21.

Kim/Kong ambil angka duluan di awal gim pertama 2-0. Ana/Tiwi berbalik unggul 4-2, kemudian poin ketat, dan tertinggal tipis 10-11 di interval.

Ana/Tiwi terus tertinggal tipis, tapi bisa samakan poin 17-17. Kim/Kong raih tiga poin beruntun untuk capai game point 20-17, selanjutnya mereka menang 21-18.

Ana/Tiwi ambil momentum duluan di awal gim kedua. Mereka bisa unggul 4-2, lalu terus memimpin di interval 11-6.

Ana/Tiwi terus jaga jarak keunggulan lima poin, 15-10 dan 16-11. Mereka capai game point 20-13 kemudian menang 21-13. Lanjut rubber game!

Kim/Kong tancap gas di awal gim ketiga. Mereka langsung meninggalkan Ana/Tiwi 9-3, kemudian nyaman di interval 11-5.

Ana/Tiwi coba pelan-pelan rapatkan jarak untuk menempel 9-14. Kim/Kong lebih menyerang untuk kemudian melaju lagi 18-9, capai match point 20-11, dan akhirnya Ana/Tiwi kalah 11-21.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts