ZQSCORE.NEWS – Debut Ester Nurumi Tri Wardoyo di Indonesia Open 2024 berakhir pada babak 16 besar. Sudah memetik pelajaran, pebulutangkis 18 tahun itu bertekad tampil lebih baik di masa depan.
Tampil sebagai debutan, Ester sukses mencapai babak kedua di turnamen BWF Super 1000 Indonesia Open. Setelah mengalahkan juara dunia 2017 Nozomi Okuhara di 32 besar, Ester akhirnya takluk di tangan pemain China Wang Zhi Yi, Kamis (6/6/2024).
Ester dikalahkan Wang dua gim langsung dengan skor identik 13-21, 13-21 di Istora GBK, Jakarta. Ini sekaligus menjadi kekalahan ketiga Ester dari pemain putri berperingkat enam tersebut, dengan dua pertemuan sebelumnya tersaji di Malaysia Masters dan Kejuaraan Asia 2024.
“Pada pertandingan ini saya banyak kehilangan fokus. Saat ingin bangkit, saya kurang bisa menahan serangan lawan yang banyak melancarkan bola-bola rally,” kata Ester dalam keterangannya.
Meskipun kalah, Ester Nurumi Tri Wardoyo mengaku tetap puas dengan penampilannya kali ini. Ada pelajaran yang dipetiknya, dalam usaha bisa bermain lebih maksimal melakoni partai-partai di masa mendatang.
“Ke depannya, saat menghadapi pemain seperti Wang Zhi Yi, saya akan bermain lebih menahan saat lawan melakuakn serangan rally,” tutur pemain ranking 35 dunia itu.
Lebih lanjut Ester mengatakan senang mendapatkan kesempatan main di turnamen yang levelnya tinggi. Ia termotivasi untuk mempersiapkan diri lebih baik untuk ke depannya.
“Saya harus mempersiapkan diri dengan maksimal baik dari segi teknik di dalam maupun luar lapangan,” kata Ester.
Related Posts
China Masters 2024: Fikri/Daniel Tersingkir di Babak Awal
ZQSCORE.NEWS – Pasangan ganda putra Indonesia, Fikri/Daniel, harus mengakui keunggulan Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak pertama China…
Kevin/Rahmat Segera Debut Pada Korea Masters 2023
ZQSCORE.NEWS – Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat akan segera menjalani debutnya sebagai pasangan ganda putra. Nama mereka resmi dirilis dalam…
Indonesia open 2024: Sabar/Reza Jaga Asa Tuan Rumah
ZQSCORE.NEWS – Indonesia Open 2024 menggelar rangkaian pertandingan semifinal hari ini. Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani jadi…
Japan Masters 2024: Fikri/Daniel Melaju, Lanny/Fadia Tersingkir
ZQSCORE.NEWS – Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin melaju ke babak kedua Kumamoto Japan Masters 2024. Sementara itu, Lanny Tria…