ZQSCORE.NEWS – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas Indonesia dapat menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) kembali usai September. Sebab, ada tamu negara.
“Nanti Oktober-November ke GBK,” katanya kepada pewarta saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta, Jumat (21/6).
“Tapi tentu saya berharap kualitas rumput GBK harus dipertanggungjawabkan. Kalau kita lihat (Piala) Eropa 2024 tadi malam bagus, ya GBK harus begitu,” sambungnya.
Stadion GBK memang sempat menjadi sorotan lantaran rumputnya yang dianggap belum layak dipakai pertandingan. Bahkan, kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam usai melawan Irak pada 6 Juni lalu, menyebut kondisi lapangan kurang baik dan ada beberapa struktur lapangan tidak rata.
Kerusakan itu terjadi karena sebelumnya stadion berkapasitas 76 ribu kursi itu digunakan untuk konser musik band Korea Selatan, NCT. Meski sudah diupayakan sebaik mungkin diperbaiki oleh PPK GBK, namun ternyata belum sepenuhnya optimal penggunaannya.
Tapi terlepas dari kondisi itu, Stadion GBK memang tak bisa digunakan untuk sementara waktu atau pada periode September sebagai venue laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Venue berkapasitas sekitar 76 ribu itu bakal digunakan untuk kegiatan kehadiran Paus Fransiskus. Sebagai ganti home, skuad Garuda akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo.
“Memang nanti untuk sepakbola kita akan bermain di Surabaya karena September ini kan ada tamu negara dan tokoh dunia yang kami harus mengapresiasi kedatangannya. Dan saya rasa kalau Paus datang sesuatu yang perlu harus kita hormati karena itu bagian dari Bhinneka Tunggal Ika,” ujar Erick Thohir.
Sebagai gambaran, sebanyak 18 tim telah memastikan diri lolos di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Termasuk salah satunya adalah Timnas Indonesia yang sekaligus menjadi satu-satunya tim asal Asia Tenggara.
Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan dimainkan pada 5 dan 10 September 2024, 10 dan 15 Oktober 2024, 14 dan 19 November 2024, 20 dan 25 Maret 2025, 5 dan 10 Juni 2025.
Pada putaran ketiga nanti, Indonesia akan menjalankan 10 kali pertandingan, 5 home 5 tandang. Namun, siapa yang akan menjadi lawan Indonesia masih menunggu pengundian grup putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dilakukan di Kuala Lumpur, Malaysia, 27 Juni.
Related Posts
indra sjafrie kecewa Gol Sananta Dianulir, ia Usulkan Asian Games Pakai VAR
ZQSCORE.NEWS – Laga Timnas Indonesia U-24 melawan Uzbekistan yang berlangsung kamis (28/9/2023) kemarin membuat kekecewaan pada pelatih timnas…
Shin Tae-yong Tepis Sindiran Pemain Vietnam terkait Pemain Keturunan di Timnas Indonesia
ZQSCORE.NEWS – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dengan tegas menanggapi sindiran yang dilontarkan oleh Do Duy Manh, seorang…
Media Malaysia menyayangkan Keputusan Shin Tae-yong yang tak memilih Dua Bintang Timnas Indonesia
ZQSCORE.NEWS – Shin Tae-yong sudah memutuskan 29 pemain timnas Indonesia yang masuk akan menjalani persiapan Piala Asia 2023.…
Gol Osama yang kontroversial
ZQSCORE.NEWS – Timnas Indonesia kalah 1-3 dari Irak pada pertandingan perdana Grup D Piala Asia 2023 di Stadion…