Garuda Muda Incar Poin Perdana di Laga Pembuka Piala Asia U-23

ZQSCORE.NEWS – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong incar point di laga perdana Piala Asia U-23 2024 menghadapi tuan rumah Qatar dalam laga yang akan digelar di Jassim Bin Hamad Stadium, Doha, Qatar, Senin 15 April 2024.

Shin Tae-yong optimis Skuat Garuda Muda bisa meraih point dari Qatar dengan bergabungnya Nathan Cho-A-On. Misi Garuda Muda meraih poin di laga perdana Piala Asia U-23 2024 tampaknya akan berhasil.

Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024 melawan tuan rumah Qatar di Stadion Jassim Bin Hamad, Senin (15/4).

Pelatih Shin Tae-yong optimistis skuad Garuda Muda dapat meraih poin di laga tersebut. Apalagi kini Timnas Indonesia U-23 dipastikan mendapatkan tambahan amunisi utama dengan bergabungnya bek andalan Nathan Cho-A-On.

Pemain muda yang sukses membawa Indonesia melibas Vietnam 1-0 di GBK Senayan Jakarta dan 3-0 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam dbabak Kualifikasi Piala Dunia 2026 tersebut sudah dilepas oleh klubnya Heerenveen.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut sebelumnya menyatakan semua pemain menunjukkan perkembangan yang bagus dari pemusatan latihan di Uni Emirat Arab (UEA) dan Doha sejak 1 April 2024.

“Dua laga itu membantu tim kami, saya bisa mengatakan dua uji coba ini bisa mempersiapkan laga, khususnya melawan Qatar dan Yordania. Kami melakukan persiapan yang baik sejauh ini,” tambah Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong mengakui Qatar sebagai tim yang tangguh. Apalagi sejak juara Piala Asia 2019 dan 2023 mereka menjadi tim yang kuat.

“Saya rasa tim U-23 Qatar menjadi salah satu tim kuat di turnamen ini.” ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers yang digelar di Stadion Khalifah Doha Qatar, sehari menjelang pertandingan, Minggu, 14 April 2024.

“Tentu saya harus membangun kepercayaan diri para pemain Indonesia agar bisa keluar dari tekanan dan menunjukkan kekuatan kami di ajang ini,” jelas Shin Tae-yong.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts