ZQSCORE.NEWS – Garuda menguasai langit Asia Tenggara! Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Arab Saudi dan menjadi yang terbaik di kawasan ASEAN dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Indonesia memetik kemenangan 2-0 saat menjamu Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB. Dua gol Marselino Ferdinan memberi tiga poin untuk Indonesia.
Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam kala itu mengumpulkan total empat poin dari 10 pertandingan. Mereka finis sebagai juru kunci dengan catatan satu kemenangan, satu hasil imbang, dan delapan kali kalah.
Berkat kemenangan ini, Indonesia kini mengumpulkan enam poin dari enam pertandingan dan menempati peringkat ketiga klasemen Grup C. Skuad Garuda mencatat satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan dua kali kalah.
Indonesia pun resmi menjadi negara ASEAN dengan performa terbaik di sepanjang sejarah putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Dengan enam poin dari enam pertandingan, Indonesia sudah melampaui perolehan poin negara-negara ASEAN yang sebelumnya pernah tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia.
Sementara pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Thailand hanya membukukan dua poin dari 10 pertandingan. Dua poin tersebut diraih Thailand dari hasil seri melawan Australia dan Uni Emirat Arab.
Indonesia masih punya sisa empat pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pasukan Shin Tae-yong itu pun berpeluang menambah poin.
Indonesia berikutnya akan menghadapi Australia dan Bahrain pada Maret 2025. China dan Jepang kemudian akan jadi dua lawan terakhir Indonesia pada Juni 2025.
Related Posts
Thomas Doll Enggan Melepas Anak Asuhnya ke TIMNAS U-23 2024
ZQSCORE.NEWS – Persija Jakarta, melalui pelatihnya Thomas Doll, telah mengambil keputusan tegas untuk tidak melepas pemainnya ke timnas…
Tommy Welly : Shin Tae-yong dinilai Tak Adil dalam memilih Skuad Timnas Indonesia
ZQSCORE.NEWS – Pengamat sepak bola Tommy Welly menyayangkan tidak dimasukkanya Stefano Lilipaly kedalam skuad timnas Indonesia.Bahkan Towell [demikian…
Timnas U-16 Diingatkan Coach Nova: Jangan Remehkan Laos
ZQSCORE.NEWS – Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Timnas Laos dalam laga penentu Grup A untuk masuk ke babak…
Media Vietnam sebut Timnas Libya lebih matang dari Timnas Indonesia
ZQSCORE.NEWS – Media massa asal Vietnam, Soha, menyebut Indonesia kemungkinan besar akan dikalahkan Libya. Ini berdasarkan analisis hasil…