Indra Sjafri Apresiasi Madura United, Riski Afrisal Gabung Timnas U-20 Indonesia untuk Toulon Cup 2024

ZQSCORE.NEWS – Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, menyampaikan apresiasi tinggi kepada Madura United yang bersedia melepas Riski Afrisal untuk memperkuat skuad Garuda Nusantara.
Langkah ini diambil meskipun Madura United masih berjuang di final championship series Liga 1 2023/2024.

Madura United sukses melaju ke final setelah menyingkirkan Borneo FC Samarinda dengan agregat 4-2. Pada partai puncak, Madura United akan menghadapi Persib Bandung dalam dua leg yang digelar pada Minggu (26/5/2024) dan Jumat (31/5/2024). Keputusan Madura United untuk melepas Riski Afrisal menunjukkan komitmen klub dalam mendukung timnas.

“Sudah, Afrisal semua sudah,” ujar Indra Sjafri seusai latihan timnas U-20 di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (24/5/2024).

“Dan saya sekali lagi mengucapkan terima kasih ke pelatih-pelatih klub. Setelah mereka bergabung, kondisi mereka sangat baik.”

Riski Afrisal sebelumnya tampil membela Madura United di semifinal melawan Borneo FC, bermain penuh di leg pertama dan 45 menit di leg kedua menggantikan Riyatno Abiyoso. Kontribusi Riski di timnas diharapkan dapat memperkuat performa skuad U-20 Indonesia di ajang Toulon Cup 2024.

Selain Riski, Indra Sjafri juga menantikan kehadiran Alfharezzi Buffon, bek kanan Borneo FC, yang dijadwalkan bergabung pada Sabtu (25/5/2024).
Pada hari yang sama, Borneo FC akan bertanding melawan Bali United dalam perebutan tempat ketiga di Stadion Kapten I Dipta, Gianyar, Bali.

“Tinggal Buffon, kalau enggak salah dia hari ini, apa besok ya?,” tambah Indra.

Timnas U-20 Indonesia akan bertolak ke Como, Italia dalam tiga gelombang. Kloter pertama berangkat pada Sabtu (25/5/2024) dini hari, diikuti gelombang kedua dan ketiga pada sore harinya. Indra Sjafri berharap semua visa pemain dapat selesai tepat waktu.

“Kami latihan terakhir hari ini karena nanti malam jam 12.05 (25/5/2024) gelombang pertama berangkat ke Como, dan gelombang kedua besok sore jam 17.40, gelombang ketiga 17.45, ada tiga penerbangan, Mudahan-mudahan hari ini visa bisa selesai dan kami berangkat sesuai rencana.” ujar Indra.

Di Como, timnas U-20 akan berlatih hingga 31 Mei sebelum melanjutkan perjalanan ke Prancis untuk mengikuti Toulon Cup 2024, yang berlangsung dari 4 hingga 16 Juni. Indonesia berada di Grup B bersama Ukraina, Panama, Jepang, dan Italia. Indra Sjafri menilai turnamen ini sebagai kesempatan berharga untuk uji coba dan peningkatan pengalaman bagi para pemain muda.

“Kami semua happy, dapat uji coba sangat baik, walaupun yang kami lawan tim U-22, U-23, tahun 2001,” kata Indra.

“Tiga kali keikutsertaan kami di event Toulon, kami selalu mengikuti pemain yang U-19 dan U-20, tahun pertama 2017 Egy Cs, yang kemarin 2022 Ferarri Cs, dan 2024 kami ikut lagi. Kami jadikan ini jadi ajang uji coba untuk timnas U-20, jadi yang kami bawa kelahiran 2005, 2006, 2007.” tutup Indra.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts