ZQSCORE.NEWS – Bek kiri Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On mengetahui yang harus dilakukan skuad Garuda di markas Vietnam.
Indonesia akan kembali berhadapan dengan the Golden Star Warriors, kali ini pada laga tandang di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.
Menurut Nathan, ini kesempatan mereka untuk memperlebar jarak dengan skuad polesan Philippe Troussier. Ia mempelajari cara bermain lawan. Nathan melihat Vietnam gemar melakukan tekanan. Sangat agresif.
“Jadi saya pikir, jika kita memegang bola lebih lama, mereka akan lelah, kita bisa menyimpan tenaga,” kata Nathan dalam video yang diunggah di akun Instagram Timnas Indonesia.
Ia bersyukur terkait hasil yang diraih mereka pada pertandingan sebelumnya. Beberapa hari lalu, Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurutnya, saat itu pasukan Garuda sangat kuat dalam bertahan.
Namun tetap saja, masih ada kekurangan. Fokusnya yakni bagaimana mereka lebih tenang memainkan bola dari kaki ke kaki. Sehingga bisa dominan dalam hal penguasaan bola.
“Semoga kami bisa melakukannya, dan membuat banyak peluang, menyerang lebih baik, dan memenangkan pertandingan lebih cepat,” ujar Nathan.
Related Posts
Netizen Indonesia Kritik Wasit dan Tindakan Pemain Qatar di Piala Asia U-23 2024
ZQSCORE.NEWS – Laga perdana Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024 melawan Qatar telah usai, tetapi bukan…
Shayne Pattynama: Timnas Indonesia Mampu Tekuk Irak Dan Filipina
ZQSCORE.NEWS – Shayne Pattynama optimistis membawa skuat Garuda meraih kemenangan dalam dua pertandingan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia…
Pemain Premier League akan tampil di Piala Asia 2023, ada Justin Hubner juga?
ZQSCORE.NEWS – Sebanyak delapan pemain yang berkiprah di Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris akan bermain…
Menpora Dito Ariotedjo Pastikan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Tak Pegang Paspor Ganda
ZQSCORE.NEWS – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menegaskan bahwa para pemain naturalisasi Timnas Indonesia tidak memegang…