ZQSCORE.NEWS – Arsenal comeback untuk menang 2-1 melawan Everton. Namun, kemenangan ini tak cukup membawa mereka juara karena Manchester City menang lawan West Ham United.
Arsenal menjamu Everton pada pekan terakhir Premier League 2023/2024 di Emirates Stadium, Minggu (19/5/2024).
The Gunners masih terlibat persaingan gelar dengan Manchester City yang di saat bersamaan melawan West Ham United. Arsenal langsung tampil menekan di awal laga.
Mereka punya peluang saat laga baru berjalan tiga menit. Takehiro Tomiyasu yang membantu serangan bisa menanduk bola umpan silang. Sundulannya tapi belum berbuah hasil karena melebar.
Arsenal terus menggempur Everton. The Toffes merespon dengan bermain rapat saat bertahan.
Jarrad Branthwaite membuat kesalahan yang hampir berakibat fatal di menit ke-11. Umpannya bisa dipotong oleh Kai Havertz bola lalu jatuh di kaki Declan Rice. Sepakan Rice justru lemah hingga mudah diamankan oleh Jordan Pickford.
Pickford kembali bikin penyelamatan di menit ke-15. Kali ini, ia bisa mencegah Seamus Coleman bikin gol bunuh diri. Pickford menepis bola umpan Martin Odegaard yang berbelok arah usai mengenai Coleman.
Everton bisa mencuri kesempatan di menit ke-31 lewat serangan balik cepat. Dominic Calvert-Lewin menusuk sebelum melepas sepakan mendatar. Arsenal selamat dari kebobolan setalah tembakan Calvert-Lewin masih menerpa tiang. Bola muntah yang kembali disambar Calvert-Lewin juga melebar.
Gol!!! Everton bisa membobol gawang Arsenal di menit ke-40. Tendangan bebas Idrissa Gueye membentur Rice yang menjadi pagar betis. Bola yang berbelok arah bikin David Raya mati langkah hingga bersarang ke gawangnya.
Gol!!! Arsenal merespon dengan baik gol Everton. Umpan tarik Odegaard dari sisi kanan bisa disambar Tomiyasu untuk memperdayai Pickford di menit ke-43. Skor 1-1 mengakhiri babak pertama.
Selepas jeda, Arsenal masih dominan. Namun, mereka kesulitan membongkar disiplinnya lini belakang Everton.
Tim tamu tetap menebar ancaman lewat serangan balik di menit ke-62. Calvert-Lewin menusuk dari sisi kiri sebelum melepas sepakan melengkung. Raya sigap mengantisipasinya dengan terbang menepis bola.
Pada menit ke-66, Havertz nyaris membawa Arsenal balik memimpin. Ia mampu menyundul bola umpan silang Gabriel Martinelli di depan gawang. Gol urung tercipta karena bola menerpa tiang gawang.
Arsenal kembali membuang-buang peluang. Odegaard punya ruang di depan gawang. Sepakannya justru mengarah ke Pickford.
Tiang gawang sekali lagi menggagalkan upaya Arsenal bikin gol. Giliran voli Emile Smith-Rowe yang terhantam tiang gawang Everton.
Gol!!! Gabriel Jesus bisa memotong umpan Ashley Young. Ia menyodorkan bola ke Odegaard. Tembakan Odegaard tak sempurna tapi bola liar bisa disambar Kai Havertz menjadi gol di menit ke-89. Arsenal menutup laga dengan kemenangan 2-1.
The Gunners menang 2-1. Namun, kemenangan ini tak cukup membawa Arsenal juara. Pasalnya pada saat yang bersamaan, Manchester City menang 3-1 atas West Ham United.
Manchester City juara dengan raihan dengan 91 angka. Mereka unggul dua poin dari Arsenal di urutan kedua.
Related Posts
Onana Siap Bawa Pulang Poin Penuh di Etihad!
ZQSCORE.NEWS – Setelah takluk 1-2 dari Fulham di pentas Liga Primer, Manchester United kembali ke jalur kemenangan. United…
Gantikan Alexander-Arnold, Liverpool Dekati Bintang Inter Milan
ZQSCORE.NEWS – Klub Liga Inggris, Liverpool, siap menjalankan ide gila untuk mendekati pemain Inter Milan, Denzel Dumfries, sebagai pengganti Trent…
Lolos Ke UCL, Emery Perpanjang Kontrak 5 Tahun Lagi
ZQSCORE.NEWS – Aston Villa mengumumkan bahwa pelatih Unai Emery telah menandatangani kontrak baru jangka panjang berdurasi lima tahun.…
Erik ten Hag Terancam Dipecat, Zinedine Zidane dijagokan jadi pelatih Baru Man United
ZQSCORE.NEWS – Manchester United tengah mengalami masa-masa sulit pada musim 2023-2024. Hal tersebut bisa dilihat dari performa Manchester United di berbagai…