Kroos Bersinar! Sumbang 2 Assist dalam 2 Laga Timnas Jerman

ZQSCORE.NEWSToni Kroos terus memberikan kontribusi penting usai comeback ke Timnas Jerman. Kroos kembali menciptakan assist dalam kemenangan atas Belanda.

Kroos menjadi starter saat Jerman menghadapi Belanda di Deutche Bank Park pada laga uji coba, Rabu (27/3) dini hari WIB. Die Mannschaft bangkit dari ketinggalan untuk berbalik memenangi laga dengan skor 2-1.

Hasil itu menandai penampilan kedua Kroos setelah memutuskan memperkuat timnas Jerman lagi. Gelandang top Real Madrid ini mengkreasikan gol kemenangan Die Mannschaft, yang dicetak Niclas Fuellkrug di menit-menit akhir.

Ini menjadi assist kedua Toni Kroos setelah di laga debut keduanya menyumbang satu assist dalam kemenangan Jerman atas Prancis 2-0. Umpan Kroos dituntaskan Florian Wirtz untuk membuka skor saat laga baru berjalan sekitar tujuh detik.

Kembalinya Kroos bak angin segar bagi Jerman selaku tuan rumah Euro 2024. Jerman ingin kompetitif lagi seperti dulu agar tidak kehilangan muka di depan pendukungnya sendiri.

“Aku bangga dengan tim. Kami mengambil momentum dan kepercayaan diri dengan kami dari pertandingan sebelumnya. Padahal beberapa bulan lalu kami akan runtuh setelah tertinggal, tapi sekarang tidak terjadi,” sahut Kroos kepada Sky selepas pertandingan.

“Kabar baiknya adalah kami memainkan dua pertandingan yang sangat bagus. Kabar buruknya adalah hal ini tidak akan menghasilkan poin di Euro. Kuharap sih kami bisa mengambil keyakinan diri sendiri dengan kami di turnamen nanti,” dia menambahkan.

Toni Kroos akan memimpin timnas Jerman menuju persiapan final sebelum menggelar Piala Eropa 2024. Jerman dijadwalkan melakoni dua laga uji coba pamungkas melawan Ukraina dan Yunani di awal Juni.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts