Luton Vs Man United: MU Raih 3 Poin Berkat Brace Hojlund

ZQSCORE.NEWSManchester United meneruskan tren kemenangannya di Premier League. Bertamu ke markas tim promosi Luton Town, MU menang tipis dengan skor akhir 2-1.

Pertandingan Luton Town vs MU berlangsung di Stadion Kenilworth Road pada Minggu (18/2/2024).

Start cemerlang MU. Rasmus Hojlund membuka keunggulan MU ketika pertandingan belum pas berjalan semenit.

Umpan lambung Casemiro dari belakang ke depan, salah diantisipasi bek Luton Amarii Bell. Operan Bell justru bergulir tepat ke jalur Hojlund yang berlari ke depan.

Action Images via Reuters/PETER

Hojlund mengecoh Thomas Kaminski sebelum menyelesaikan dengan tembakan mendatar ke gawang yang kosong. MU memimpin 1-0 dari Luton.

Tidak lama berselang, MU nyaris mencetak gol keduanya. Sepakan Marcus Rashford dari tepi kotak penalti mengenai pemain Luton sehingga bola berbelok arah. Kaminski masih bisa mementahkan.

Gol kedua MU akhirnya terlahir di menit ketujuh. Hojlund kembali mengukir namanya di papan skor sekaligus mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Diogo Dalot mengirim sepak pojok dari sayap kiri, bola dibuang lini pertahanan Luton. Alejandro Garnacho menyambut dengan tendangan voli dari tepi kotak penalti, bola dibelokkan Hojlund yang berdiri di dekat tiang sehingga memperdaya Kaminski.

Luton Town menipiskan ketinggalan. Di menit ke-13, Carlton Morris mencetak gol balasan untuk mengubah kedudukan menjadi 1-2.

Dari serangan di sayap kiri, Tahith Chong memutar badannya sebelum melakukan tendangan. Bola diblok, kemudian melambung sebelum dituntaskan Morris dengan sundulan yang melewati penjagaan Andre Onana.

Luton Town merepotkan MU. Tembakan Cauley Woodrow diblok sehingga hanya bersarang di sisi luar jala gawang MU. Setelahnya, sundulan Gabriel Osho dalam posisi bebas masih melebar. Sepakan Morris memanfaatkan kesalahan Garnacho juga masih melenceng.

Jelang turun minum, Luton Town nyaris mencetak gol penyama. Alfie Doughty melepaskan sepakan mendatar yang gagal dijangkau Onana, tapi bola melebar amat tipis dari gawang MU.

Selepas turun minum, MU melewatkan sebuah peluang emas. Umpan terobosan Kobbie Mainoo membebaskan Garnacho di depan. Dalam situasi one on one, sepakan Garnacho bisa ditahan Kaminski.

Doughtry melepaskan tendangan bebas yang disapu Jonny Evans. Serangan Luton diakhiri Gabriel Osho dengan sepakan mendatar yang membentur Varane dan Bruno Fernandes sebelum diamankan Onana.

Kaminski membuat penyelamatan gemilang untuk menggagalkan upaya hat-trick Hojlund dari jarak dekat. Bruno Fernandes gagal memaksimalkan kesalahan Kaminski usai tendangannya melenceng. MU menjaga keunggulannya di sisa waktu permainan. Skor 2-1 untuk MU bertahan sampai laga selesai.

Dengan kemenangan atas Luton Town, Setan Merah berarti meraih kemenangan keempat berturut-turut di kompetisi ini. Namun, MU bergeming di peringkat enam klasemen usai mengoleksi 44 poin, berjarak lima poin dari Aston Villa di empat besar. Sedangkan Luton menempati peringkat 17 dengan 20 poin, cuma selisih satu poin dari Everton di zona degradasi.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts