Filip Nguyen resmi perkuat timnas Vietnam padad Piala Asia 2023

ZQSCORE.NEWS – Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), mengonfirmasi bahwa kiper Filip Nguyen memenuhi syarat untuk bermain di Piala Asia 2023.

Melansir dari VnExpress, menurut pimpinan VFF, AFC telah mengonfirmasi hak Filip Nguyen bermain untuk timnas Vietnam.

Sehari sebelumnya, pemain yang sudah dinaturalisasi menjadi warga negara Vietnam itu masuk dalam daftar regristasi awal Vietnam sebanyak 50 nama.

Akan tetapi, Filip Nguyen menjadi satu-satunya kasus yang harus menunggu evaluasi, karena ia pernah dipanggil ke timnas Ceko sebelum menerima kewarganegaraan Vietnam pada 6 Desember lalu.

Melansir dari Transfermarkt, kiper 31 tahun itu belum mencatatkan caps untuk timnas Ceko.


Ia hanya duduk di bangku cadangan saja sebanyak 10 pertandingan.

Terakhir kali ia masuk skuad timnas Ceko saat Kualifikasi Piala Eropa melawan Estonia pada 2021.

Ayah Filip Nguyen, Nguyen Minh mengaku senang dengan kabar bahwa anaknya bisa memperkuat timnas Vietnam.

“Saya sangat menantikan hari di mana Filip bisa turun ke lapangan dan menyanyikan lagu kebangsaan Vietnam,” ujarnya.

“Semoga setelah Filip, akan banyak pemain berdarah Vietnam di dunia yang kembali bermain untuk tim rumah,” ujarnya.

Mantan kiper Slovacko Liberac itu berkali-kali mengutarakan keinginannya bermain untuk Vietnam saat masih bermain di Ceko.

Saat itu ia memiliki kendala dokumen karena tidak bisa menjamin waktu tinggal di Vietnam.

Setelah bergabung dengan klub Vietnam, Hanoi untuk bermain di V League 2023, ia memenuhi persyaratan akhir dan menyelesaikan prosedur naturalisasi pada 6 Desember.

Sementara itu pada Piala Asia 2023 di Qatar, Vietnam tergabung dalam Grup D bersama Jepang, Irak, dan timnas Indonesia.|

Lawan pertama tim besutan Philippe Troussier itu adalah melawan Jepang pada 14 Januari 2024.

Setelah itu Vietnam melawan timnas Indonesia pada 19 Januari. Terakhir, Vietnam melawan Irak pada 24 Januari

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts