Kontroversi Absennya Justin Hubner dalam Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

ZQSCORE.NEWS – Kamis (2/5) menjadi momen penting bagi Timnas Indonesia U-23 saat mereka bersiap menghadapi tantangan dari Timnas Irak U-23 dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.
Namun, tim Garuda Muda dihadapkan pada kabar yang mengejutkan terkait absennya bek tengah mereka, Justin Hubner, dalam pertandingan ini.

Menurut rilis resmi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), Hubner akan absen karena menerima kartu kuning pada pertandingan sebelumnya melawan Uzbekistan di babak semifinal.

Namun, pernyataan AFC ini menimbulkan kontroversi karena bertentangan dengan peraturan turnamen yang menyatakan bahwa pemain yang hanya menerima satu kartu kuning di babak grup dan tidak menerima kartu kuning di perempat final, seharusnya kartu kuning tersebut dihapus saat memasuki semifinal.

Dalam peraturan Piala Asia U-23 2024, dijelaskan bahwa :
“Setiap pemain yang berpartisipasi atau ofisial yang berpartisipasi yang menyelesaikan babak grup dan perempat final dengan hanya menerima satu (1) peringatan [kartu kuning] tidak akan membawa hukuman tersebut ke semifinal.”

Justin Hubner, yang bermain dengan baik tanpa mendapat kartu kuning saat melawan Korea Selatan di perempat final, seharusnya tidak terkena sanksi di semifinal. Namun, AFC menyatakan Hubner bersama dengan bek tengah Rizky Ridho,harus absen dan tidak dapat bermain dalam pertandingan ini.

Absennya Hubner dalam pertandingan melawan Irak meninggalkan lini pertahanan Indonesia dalam keadaan rentan, karena hanya tersisa Muhammad Ferarri dan Komang Teguh sebagai bek tengah murni.
Hal ini menjadi perhatian serius bagi tim Garuda Muda yang akan menghadapi tantangan dari tim kuat seperti Irak.

Namun pihan Indonesia masih mengupayakan dan melobi AFC agar Hubner bisa main dalam laga melawan Irak.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts