Target Johann Zarco dI GP Qatar: Masuk 10 Besar!

ZQSCORE.NEWS – Pebalap LCR Honda yaitu Johan Zarco tidak mau memasang target muluk-muluk untuk GP Qatar mendatang. Ia hanya ingin menembus posisi sepuluh besar yang dianggapnya realistis.

Dalam dua tes pramusim di Sepang dan Qatar, Johann Zarco memang tidak menunjukkan performa yang terlalu bagus. Ia sendiri merasa jika RC213V memang sudah memberikan feeling positif, tetapi kecepatannya masih tertinggal cukup jauh dari rival.

Jadi ketika ditanya mengenai targetnya menjelang balapan perdana di GP Qatar, Zarco hanya ingin menembus sepuluh besar. Itu dianggapnya sebagai target yang masuk akal untuk bisa diwujudkan.

“Posisi tersebut tidak mencerminkan potensi kami yang sebenarnya. Saya mengalami kecelakaan dengan ban terakhir saya pada lap terakhir ketika saya mencoba untuk memaksimalkannya. Mungkin saja tetap di bawah 1 menit 52 detik, tapi saya membuat kesalahan dan melangkah terlalu jauh. Setidaknya kami mencobanya, itu adalah momen yang hampir tepat,” ucap Zarco saat diwawancara oleh media setempat.

“Tapi kami mampu mengatasi semua yang harus diuji Honda. Jadi menurut saya mereka mempunyai informasi yang bagus dan saya sangat yakin kami akan meningkat. Karena feeling di atas motor cukup bagus. Ya, itu (finis di posisi 10 besar) akan menjadi hasil yang sangat bagus. Saya pikir hal itu lebih mungkin dilakukan dalam sprint dibandingkan dalam balapan jarak jauh, jadi kami akan berusaha mencapainya pada hari Sabtu,” tandasnya.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts